Audiesi Dengan Bupati Kaur, IDI Siap Dukung Program Pelayan Kesehatan Maksimal
Kominfo- Bupati Kaur Gusril Pausi, S.Sos, MAP menerima audensi Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kabupaten Kaur di aula lantai dua sekretariat daerah, Selasa (18/3/2025)
Dalam pertemuan tersebut, Bupati Kaur menyampaikan bahwa sektor Kesehatan merupakan salah satu prioritas utama kepemimpinan dirinya bersama Wakil Bupati Abdul Hamid, karena menurutnya pelayanan kesehatan yang optimal sangat diperlukan oleh masyarakat
“Harapan kita bersama masyarakat Kabupaten kaur bisa mendapatkan pelayanan kesehatan lebih maksimal sesuai dengan prioritasnya” Ungkap Bupati
Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga menyampaikan bahwa dirinya juga ingin mengembalikan marwah RSUD Kaur seperti sebekumnnya, yang merupakan RSUD Rujukan dari kabupaten lain, bukan hanya untu wilayah Kabupaten Kaur
“langkah yang kita ambil tidak main-main, mulai dari fasilitas pendukung harus dilengkapi termasuk tenaga dokter yangh handal, tenaga dokter spesialis yang dibutuhkan sehingga RSUD Kaur bisa menjadi Rumah sakit Rujukan kembali” Ungkap Bupati
Bupati juga mengatakan kehadiran IDI untuk menumbuhkan semangat baru, sekaliguis juga untuk memetakan kebutuhan RSUD kaur untuk dapat melaksanakan pelayanan kesehatan secara maksimal
“Audensi ini juga sekaligus untuk mendengarkan keluhan dari para dokter, agar kedepannya dapat meningkakan pelayanan kesehatan di kabupaten kaur” Kata Bupati
Bupati juga meminta kepada para dokter untuk dapat memberikan pelayan terbaik untuk masyarakat Kabupaten Kaur, karena era kepemimpinannya memiliki komitmen untuk meningkatkan pelayanan kesehatan secara maksimal
“Kepada para dokter saya minta untuk lebih terbuka, apabila ada keluhan silahkan di disampaikan agar dapat dicarikan solusinya bersama-sama” tandas Bupati
Sementara itu, Ketua Ikatan Dokter Indonesia Cabang Kaur dr. Rillya Emilda M.Sc, SpA mengatakan kehadirannya bersama rombongan, selain untuk bersilaturahmi juga untuk meminta arahan terkait langkah apa yang harus dilakukan untuk melakukan pelayaan kesehatan yang terbaik di bumi se’ase seijean
“Pada intinya kami para dokter yang tergabung dalam IDI siap mendukung program dari Bapak Bupati yaitu memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik untuk masyarakat Kabupaten Kaur, namun kami juga membutuhkan arahan” Ungkapnya
Dokter Rillya juga mengatakan pada pertemuan tersebut ada beberapa point yang disampaikan para dokter kepada Bupati, salah satunya adalah jumlah dokter yang masih kurang, peralatan serta fasilitas yang masih belum memadai hingga kebutuhan dokter spesialis yang masih kurang
Ia berharap di era kepeimpinan Bupati Gusril Pausi dan Wakil Bupati Abdul Hamid ada glangkah Kongkrit untuk meningkatkan pelayanan kesehatan yang maksimal. (top)
16.jpg)



1.png)

Facebook Comments