Danlanal : Karya Bhakti TNI AL Kemanunggalan TNI – Rakyat
Kominfo- Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim, ST yang didampingi sekda Dr. Drs. Ersan Syahfiri, MM dan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs. Sinarudin menghadiri upacara pembukaan Karya Bakti TNI AL Tahun 2022 di lapangan kantor Camat Maje, Jumat (1/4/2022), Kegiatan yang mengusung tema “ Melalui Bhakti Sosial dan Karya Bakti TNI AL, Kita Perkokoh Kemanunggalan TNI – Rakyat “ ini dipimpin langsung oleh Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Bengkulu Letkol Laut (P) Yudi Ardian, S.H., MmaritimePol., M.A,
Dalam Amanatnya, Danlanal mengatakan tugas TNI AL salah satunya adalah melaksanakan pemberdayaan wilayah pertahanan laut, yaitu upaya menyiapkan pertahanan laut dan kekuatan pendukungnya secara dini untuk mewujudkan sistem pertahanan semesta dalam rangka membantu pemerintah daerah menyiapkan potensi nasional menjadi kekuatan wilayah pertahanan laut beserta pendukungnya melalui Operasi Militer Selain Perang (OMSP). didalam OMSP tugas TNI AL salah satunya membantu tugas Pemerintah Daerah.
Masih Menurut Danlanal upaya nyata yang dilaksanakan adalah kegiatan Bhakti Sosial dan KARYA BHAKTI TNI AL sesuai instruksi pimpinan TNI AL sebagai Komitmen Kepala Staf Angkatan Laut dalam membantu Pemerintah Daerah serta mendukung program nasional. diharapkan melalui kegiatan Bhakti Sosial dan Karya Bhakti TNI AL ini dapat membantu meringankan tugas Pemerintah Daerah serta memberikan manfaat yang sebesar-besarnya untuk masyarakat Kabupaten Kaur umumnya dan Provinsi Bengkulu khususnya.
“Kegiatan Bhakti Sosial dan Karya Bhakti TNI AL di Kabupaten Kaur ini merupakan salah satu upaya untuk melestarikan budaya kebersamaan dan gotong royong yang telah menjadi ciri dan nilai luhur bangsa Indonesia. Karya Bhakti TNI AL merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, juga merupakan bukti kekompakan dan sinergitas yang baik antara pemerintah daerah dalam rangka meningkatkan kemajuan dilingkungan masyarakat” ujar Danlanal
Danlanal menambahkan ada banyak hal yang dapat dilakukan melalui kegiatan Bhakti Sosial dan Karya Bhakti TNI AL ini yang bertujuan membangun atau memperbaiki sebuah wilayah dengan melibatkan semua elemen masyarakat dimana TNI AL sebagai motor penggeraknya, dan untuk sasaran Bhakti Sosial dan Karya Bhakti TNI AL Tahun 2022 berada di desa Linau dan Desa Bentenng Harapan
“Sasaran dari Karya Bhakti TNI AL ini, selain perbaikan pembangunan secara fisik, yang tidak kalah pentingnya adalah keberhasilan pembangunan non fisik, yakni bagaimana menumbuhkan semangat kebersamaan dan kekeluargaan antara masyarakat dengan tni yang akan menjadi pondasi tumbuhnya semangat persatuan dan kesatuan bangsa.” Tambah Danlanal
Menutup amanatnya Danlanal menyampaikan atas nama Pangkalan TNI AL Bengkulu dan Pemerintah Provinsi Bengkulu merasa bangga Bhakti Sosial dan Karya Bhakti TNI AL Tahun 2022 dapat terlaksana di Kabupaten Kaur, besar harapan kegiatan ini dapat berjalan dengan baik sampai selesai tanpa halangan suatu apapun.
Danlanal berharap nantinya pembangunan perbaikan ataupun renovasi yang dilaksanakan jajaran Lanal Bengkulu yang melibatkan Pemerintah Daerah dan masyarakat agar di jaga, dirawat serta dapat dimanfaatkan untuk kepentingan bersama. (tp/mediacenter)
.jpg)



1.png)

Facebook Comments