HUT Ke -76 Bhayangkara, Bupati Harap Polri Semakin Presisi
Kominfo- Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH Bersama Kapolres Kaur AKBP Dwi Agung Setyono, SIK, MH, Dandim 0408/BS-Kaur Letkol Inf. Aswin Suladi, SE, M.Ak, Kajari Kaur M. Yunus, SH, MH, Wakil Ketua Pengadilan Bintuhan Rama Putra Wijaya SH, MH, Perwakilan Pos AL Linau Serda Basari mengikuti Upacara Peringatan HUT ke 76 Bhayangkara di aula Patria Tama Polres Kaur, Upacara yang dilaksanakan secara virtual ini dipimpin langsung oleh Presiden RI Ir. Joko Widodo, yang dilaksanakan di Kampus Akademi Kepolisian Semarang, Jawa Tengah, Selasa (5/7/2022)
Dalam manatnya Presiden RI Ir. Joko Widodo menyampaikan bahwa Rakyat Indonesia menaruh harapan besar pada Polri, karena kewenangan Polri sangat besar.Hal ini didukung oleh organisasi Polri yang menembus sampai tingkat desa, dan setiap hari anggota Polri bersentuhan langsung dengan masyarakat, bersentuhan langsung dengan rakyat.
“Dimanapun anggota Polri bertugas, mereka selalu dalam pengamatan rakyat. Anggota Polri selalu dalam penilaian Rakyat, apakah perilaku anggota Polri sesuai dengan harapan rakyat atau tidak” Ujar Jokowi
Presiden Juga mengatakan, Polri selalu hadir hingga ke pelosok desa. Sehingga Polri, harus bekerja dengan baik dan dapat memastikan Kamtibmas selalu kondusif.
“Polri juga harus siap menghadapi setiap tantangan kedepan. Polri harus lebih hebat daripada pelaku kejahatan” ucap Jokowi
Terpisah, Bupati Kaur H. Lismidianto, SH,MH menyampaikan ucapan selamat memperingati HUT ke-76 Bhayangkara untuk Kepolisian Republik Indonesia khususnya Polres Kaur.
“Semoga di ulang tahunnya yang ke 76 ini Polri semakin presisi, dan untuk Polres Kaur Semoga semakin sinergi dengan pemerintah daerah dan tetap menciptakan situasi kamtibmas kabupaten kaur yang kondusif, terjaga dengan baik dan aman serta terciptanya masyarakat yang produktif” Kata Bupati (094**)
1.jpg)



1.png)

Facebook Comments