Komandan Kodim 0408/BSK Jadi Irup HUT ke-21 Kabupaten Kaur

Keterangan Gambar : Dandim saat menjadi Inspektur Upacara


Kominfo- Upacara peringatan Hari Jadi ke 21 Kabupaten Kaur diselenggarakan dengan khidmat, kegiatan yang mengusung tema Teruslah Berkarya Untuk Kabupaten Kaur Yang Lebih Baik, Unggul Maju dan Sejahtera tersebut dipimpin oleh Koamdan Komando Distrik Militer 0408/BSK Letkol Czi Bambang Santoso,S.H selaku Inspektur Upacara, Kamis (23/5/2024) di Lapangan Merdeka Kota Bintuhan

Tampak hadir dalam Upacara tersebut Gubernur Bengkulu yang diwakili Asisten III Bidang Administrasi Umum Nandar Munadi, S.Sos, M.Si, Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH, Wakil Bupati Herlian Muchrim, ST, jajaran Forkopimda, Sekda Dr. Drs Ersan Syahfiri, MM, Para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Ketua Presidium Pemekaran Kabupaten H. Syamhardi Saleh, Perwakilan kabupatenn/kota, Perwakilan Kabupaten Pesisir Barat, Organisasi Wanita dan Organisasi Kepemudaan

Dalam amanatnya, Dandim menyampaikan saya atas nama Pemerintah Kabupaten Kaur menghaturkan selamat datang kepada seluruh tamu undangan tanpa terkecuali serta apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak terutama para sesepuh, toko pejuang, presedium dan tokoh masyarakat kabupaten kaur yang telah memperjuangkan berdirinya kabupaten kaur yang sangat tercinta.

Dandim mengatakan memperingati hari ulang tahun sebagai momentum untuk mengingat kembali bahwa setiap capaian pembangunan yang kita raih saat ini adalah berkat kerja keras para pendahulu kita. sejatinya sejarah selalu menyimpan sukacita tentang kegemilangan dan harapan akan mimpi dan cita-cita mulia. karena itu, bagi kita yang pada masa ini mampu menjadikan sejarah sebagai cermin, maka kita akan semakin semangat berkarya untuk memberi makna dengan kemampuan yang kita miliki sertamelanjutkan pembangunan yang telah dirintis dan diperjuangkan.

”kita harus bersyukur kabupaten kaur yang dianugerahi kekayaan budaya dan sumber daya pariwisata yang luar biasa dari allah swt, dengan demikian harus pula diiringi dengan pemikiran yang inovatif, penuh kreatifitas serta kerja produktif demi kabupaten kaur yang baik, unggul, maju dan sejahtera, sinergi dengan tema peringatan hari ulang tahun kabupaten kaur ke 21 tahun 2024 ini yaitu terus berkarya untuk kabupaten kaur yang lebih baik,unggul,maju dan sejahtera”. kabupaten kaur yang baik akhlaknya, unggul manusianya, maju daerahnya dan sejahtera masyarakatnya” Ucap Dandim

Dandim menyampaiak  bahwa pada tahun 2024 ini, atas kerjasama, kolaborasi dan sinergitas semua pihak, pemerintah kabupaten kaur telah memperoleh berbagai penghargaan dan beberapa capaian diantaranya:

  1. Kabupaten Kaur meraih penghargaan sebagai Kabupaten Informatif dalam Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik Badan Publik se-Provinsi Bengkulu tahun 2023 oleh Komisi Informasi Publik Provinsi Bengkulu.
  2. Kabupaten Kaur meraih penghargaan dari kemenkumham atas apresiasi pemerintah daerah yang mampu menciptakan kreasi, inovasi serta mampu mengembangkan dan memanfaatkan sda menjadi kekayaan intelektual pada tahun 2o23.
  3. Penghargaan penilaian terhadap kepatuhan penyelenggaraan pelayanan publik tahun 2022 dan tahun 2023, dengan kategori tertinggi dan peringkat 18 tingkat nasional dengan nilai 95 dan 94 kategori A dengan opini kualitas tinggi Oleh Ombudsman Republik Indonesia
  4. Penganugerahan tanda penghargaan lencana dharma bakti pada momentum HUT Pramuka ke-62 oleh Kwartir Nasional pada HUT  Pramuka ke-62;
  5. 6 (enam) desa di kabupaten kaur yang mendapat penghargaan desa mandiri dari Kemendes PDIT RI pada tahun 2024;
  6. penghargaan karya bhakti peduli Satpol PP dari Menteri Dalam Negeri;

“Dan masih banyak capaian pembangunan lainnya sepertipeningkatan produk domestik regional bruto(pdrb), pertumbuhan ekonomi, peningkatan kualitas indeks pembangunan manusia (ipm), penurunan persentase jumlah penduduk miskin dan lain-lain.disamping itu juga, kami menyadari betul bahwa belum semua visi dan misi daerah dapat terwujud dengan baik, kami pemerintah kabupaten kaur dengan tulus mengaturkan permohonan maaf” Kata Dandim

Dalam kesempatan tersebut, Dandim juga menyampaikan bahwa tidak lama lagi, akan menghadapi gelaran pilkada serentak tahun 2024, dirinya kepada seluruh lapisan masyarakat, pemerintah,TNI/Polri untuk terus bersatu demi kelancaran pilkada mendatang dengan tetap menjaga ketertiban dan keamanan kabupaten kaur.

“Kepada semua pihak saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginyaatas semuakontribusi langsung ataupun tidak langsung dalam membangun kabupaten kaur tercinta. semoga kita selalu diberikan kesehatan dan kesempatan untuk selalu memajukan kabupaten kaur yang bersih, sejahtera, energik dan religius (berseri)” Pungkas Dandim mengakhiri amanatnya .

Usai upacara peringatan HUT, juga diserahkan beberapa penghargaan diantaranya untuk ASN Teladan, Atlet berprestasi, Penyerahan Plakat Desa Blankspot Free Wifi, penghargaan pengelolaan Sosial Media serta beberapa penghargaan lainnya (top)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.