Laga Eksekutif Lomba Gaple HUT TNI, Wabup Jadi Jawara

Keterangan Gambar : Bupati Kaur saat menyerahkan hadiah kepada wakil bupati yang menjadi njuara pada laga eksekutif lomba gaple


Kominfo- Bupati Kaur H. Lismidianto, Sh, MH dan Wakil Bupati Hewrlian Muchrim, ST mengikuti lomba gaple Eksekutif yang digelar oleh Kodim 0408/BS-Kaur dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 TNI, tak hanya Bupati dan Wakil Bupati, FKPD dan sejumlah pejabar dan beberapa organisasi kepemudan juga ikut ambil bagian dalam perlombaan tersebut

Dandim 0408/BS Kaur Letkol Inf. Aswin Suladi, SE, M.Ak mengatakan lomba gaple antar eksekutif yang dilaksanakan di sentra kuliner, Jum’at malam  (14/10/2022)  adalah rangkaian peringatan HUT ke-77 TNI, sebagai ajang silaturah dan bentuk sinergitas TNI-Polri, Pemda Kaur dan maysarakat

“ini sebagah wadah mempererat tali silaturahmi” ujar dandim

Sementara itu, Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH dalam arahannya mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Kodim 0408/BS-Kaur yang bertujuan untuk memeriahkan HUT Ke-77 TNI sekaliguis sarana mempererat tali silaturahmi

“Kita jarang bisa berkumpul dalam suasana seperti ini, makanya dengan acara yang diselenggarakan pak dandim ini, muaranya adalah terjalinnya sinergi dan silaturahmi” ujar Bupati Kaur

Pada pertandingan gaple laga Ekeskutif wakil Bupati Kaur Herliam Muchrim, ST yang berpasangan dwengak Edwin Aldain, SE Kepala Bidang Pemerintahan Dan Pembangunan Manusia Bappeda Litbang berhasil menjadi Juara Pertama, sedangkan untuk juara ke dua, pasangan perwakilan Kementerian Agama dan Kadis Kominfosantik M. Jarnawi, M.Pd, sedangkan juara ke tiga diraih Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH yang berpasangan dengan Kepala Dinas PUPR Ismawar Hasdan, ST, M.Si, dan sebagai Juara ke empat diraih pasangan perwakilan dari Pemuda Pancasila. (094)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.