Meriahkan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI, Pemda Gelar Turnamen Sepak Bola

Keterangan Gambar : Plt. Kadis Pora saat menyerahkan Piala kepada juara Bupati Kaur Cup I beberapa waktu lalu


Kominfo- Setelah sukses gelar tournament Bulutangkis Bupati Cup dan Open Tournament Bola Voli Bupati Cup I, Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH meminta kepada Dinas Pemuda dan Olahraga untuk menyelenggarakan Turnamen Sepak Bola, dalam rangka memperingatuii HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia

Bupati mengatakan turnamen tersebut diharapkan bisa mendongkrak semangat berolahraga masyarakat sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi di masyarakat.

“Antusiasme masyarakat dalam event olahraga seperti turnamen sepak bola harus difasilitasi penuh. Untuk memeriahkan HUT Ke-77 RI, Pemerintah Daerah melalui dinas Pemuda dan Olahraga akan menggelar turnamen sepak bola” Ujar Bupati.

“Selain menumbuhkan semangat olahraga, turnamen Sepak bola juga mendorong kehidupan ekonomi kecil. Bagaimana kita melihat banyak orang berjualan di sekitar lapangan sepak bola ketika ada turnamen” kata Bupati.

Bupati menambahkan, untuk mendukung event tersebut orang nomor satu di bumi se’ase seijean ini akan memerintahkan dinas terkait untuk menyusun dan mengatur merkanisme turnamen nanti

“Silahkan Dinas Pora menentukan akan dibuat sepertyi apa tournamentnya, mau open, atau untuk 15 kecamatan pesertanya, silahkan atur” terang Bupati

Bupati kuga mengatakam tujuan diselenggarakannya tournamen sepak bola selain untuk memeriahkan HUT ke-77 RI juga menjaring bibit-bibit atlet potensial sepak bola

“siapkan konsep turnamennya secara serius sehingga harapannya muncul atlet-atlet baru berprestasi dari Kabupaten kaur” kata Bupati.

Sementara itu , saat ditemui media center Plt kepala dinas Pemuda dan olahraga Hopalara, SPd mengatakan terkait permintaan bupati untuk menggelar tournamen sepakbola tersebut, dirinya mengaku akan medukung kegiatan tersebut, dan akan mengajak PSSI, KONI untuk mengadakan rapat membahas rencana tunamen tersebut, Rabu (6/7/2022)

“Kami akan rapat terlebih dahulu dengan PSSI dan Koni untuk membahas rencana tournament ini untuk  membentuk kepanitiaan dan jadwal turnamennya” Ujar Hopalara

untuk turnamen sepakbola ini, menurut Hopalara, tidak akan dibuat Open turnamen. agar turnamen ini menjadi tempat menjaring atlet-atlet berbakat kabupaten  kaur di cabang olahraga sepak bola. (094)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.