Persiapan Capai 90 Persen, Plt Bupati Pimpin Gladi Resik
Kominfo- Pelaksana Tugas Bupati Kaur Herlian Muchrim, ST menjadi inspektur upacara pada Gladi Resik (GR) Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 RI di Lapangan Merdeka Kota Bintuhan, Rabu (16/8/2023).
Gladi Resik dilakukan untuk memastikan acara upacara pada hari H berjalan lancar serta mengoreksi apa yang menjadi kekurangan dan perlu di benahi juga sekaligus memberikan semangat kepada pasukan pengibar bendera pusaka HUT RI ke-78 yang akan bertugas mengibarkan sang saka merah putih
"Hari ini kita mengadakan gladi resik pelaksanaan upacara HUT RI, Untuk Memastikan kegiatan besok (17/8/2023) berjalan lancar” terang Plt Bupati
Plt Bupati menerangkan, upacara dalam rangka memperingati HUT ke-78 RI akan digelar besok pagi diikuti oleh seluruh ASN di lingkungan Pemda kaur maupun Honore, TNI Polri, Pelajar dan Undangan Lainnya
“Untuk hasil dari yang sudah kita gladikan, semuanya sudah baik, boleh dibilang mencapai 90 %, tinggal merapikan saja, dan siap pelaksnaan hari H” Ujar Plt Bupati
Plt Bupati juga berpesan kepada para anggota paskibraka untuk menjaga kesehatan, agar besok bisa menjalankan tugas dengan baik, tanpa ada halangan dan hambatan. (top)
4.jpg)



1.png)

Facebook Comments