Wujud Sinergitas, Kapolres Kunjungi Bupati Kaur
Kominfo- Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH menerima Kunjungan silahturahmi Kapolres Kaur AKBP. Yuriko Fernanda, SH, S.I.K, MH yang didampingi PJU Res Kaur, Rabu (24/7/2024), Kunjungan orang nomor satu di jajaran Polres Kaur tersebut dalam rangka bersilahturahmi membangun sinergi dan kolaborasi untuk mendukung Pembangunan Kaur sehingga tercipta kamtibmas yang damai dan kondusif
Dalam kesempatan itu, Kapolres Kaur mengatakan bahwa kunjungannya adalah untuk bersilahturahmi dengan Bupati Kaur dan jajarannya, serta mengharapkan sinergitas yang selama ini terjalin baik antara Polres dan Pemda bisa terus berjalan dengan baik
“selaku aparat penegak hukum, kami siap menerima konsultasi bagi jajaran pemda kaur dalam mengambil kebijakan yang berkaitan dengan anggaran, sesuai dengan arahan Kapolri dan Kapolda bahwasannya yang dikedepankan itu adalah sinergitas,” Ungkap Kapolres
Kapolres Berharap Pemda Kaur dan jajarannya dapat terus bersinergi bersama Polres kaur untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang pesta demokrasi pemilihan kepala daerah tahun 2024 ini.
Sementara itu, Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH dalam kesempatan yang sama mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kapolres Kaur bersama PJU, dirinya menyampaikan bahwa Pemkab Kaur juga siap bekerja sama dalam menjaga kamtibmas serta terus bersinergi
“Pemkab Kaur siap mendukung dan bersinergi dalam menjaga kamtibmas,” ujar Bupati
Dalam kesempatan tersebut Bupati juga menyampaikan dengan adanya silaturahmi ini, dapat memperkuat kerjasama dan sinergitas antara kepolisian dan Pemerintah Daerah, Pemda Kaur siap bersinergi menciptakan situasi yang aman, damai dan kondusif dalam rangka menyongsong suksesnya pesta demokrasi Pemilihan Umum Kepala Daerah ( Pilkada) Tahun 2024.
“Pemda mendukung penuh program - program Kepolisian dari tingkat Mabes sampai ke Polres jajaran demi terwujudnya situasi yang aman” Tandas Bupati (top)
13.jpg)



1.png)

Facebook Comments